Profil Profil Pimpinan Kemenko Perekonomian

Profil Pimpinan Kemenko Perekonomian

Dr. (H.C.) Ir. Airlangga Hartarto, M.B.A., M.M.T

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian RI

Airlangga Hartarto lahir di Surabaya, Jawa Timur pada tanggal 1 Oktober 1962. Ia adalah Menteri Koordinator Bidang Perekonomian pada Kabinet Indonesia Maju yang dilantik sejak 23 Oktober 2019 dan menjabat hingga sekarang. Sebelumnya, Airlangga mengemban tugas sebagai Menteri Perindustrian periode 2016-2019 dalam Kabinet Kerja (reshuffle jilid ke-2). Di samping jabatan pemerintahan, dirinya juga menjadi Ketua Umum Partai Golkar (2017-sekarang)

Riwayat Pekerjaan:

  • Presiden Komisaris PT Fajar Surya Wisesa Tbk
  • Presiden Komisaris PT Ciptadana Sekuritas 
  • Presiden Direktur PT Bisma Narendra 
  • Komisaris PT Sorini Corporation Tbk
  • Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI dari Partai Golkar 

Riwayat Pendidikan:

  • Sarjana Teknik, Jurusan Teknik Mesin - Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada, D.I. Yogyakarta-Indonesia
  • Advanced Management Program (AMP) Wharton School, University of Pennsylvania, Philadelphia-USA 
  • Master of Business Administration (MBA), Monash University, Melbourne-Australia 
  • Master of Management Technology (MMT), Melbourne Business School - University of Melbourne Australia

LHKPN Dr. (H.C.) Ir. Airlangga Hartarto, M.B.A., M.M.T

Curriculum vitae Dr. (H.C.) Ir. Airlangga Hartarto, M.B.A., M.M.T


Sekretaris Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian

Susiwijono Moegiarso, S.E., M.E.

Profil Sekretaris Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian

Susiwijono Moegiarso lahir di Ponorogo pada tanggal 07 Juli 1969. Ia menempuh pendidikan Sarjana pada jurusan Ekonomi Manajemen di Universitas Indonesia (1997). Kemudian Ia menyelesaikan pendidikan Magister pada jurusan Ilmu Ekonomi di Universitas Trisakti Jakarta (2017). 

Sebelum menjabat sebagai Sekretaris Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian sejak tahun 2018, Ia pernah menduduki posisi sebagai Staf Ahli Bidang Organisasi, Birokrasi, dan Teknologi Informasi Kementerian Keuangan (2015); Direktur Penerimaan dan Peraturan Kepabeanan dan Cukai di Direktorat Penerimaan dan Peraturan Kepabeanan dan Cukai, Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Kementerian Keuangan (2012); dan Direktur Informasi Kepabeanan dan Cukai di Direktorat Informasi Kepabeanan dan Cukai, Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Kementerian Keuangan (2010).

LHKPN Susiwijono Moegiarso, S.E., M.E.

Curriculum vitae Susiwijono Moegiarso, S.E., M.E.


Deputi Bidang Koordinasi Ekonomi Makro dan Keuangan

Dr. Ferry Irawan, S.E., M.S.E

Profil Deputi Bidang Koordinasi Ekonomi Makro dan Keuangan 

Ferry Irawan lahir di Depok pada tanggal 02 Februari 1975. Ia menempuh pendidikan Sarjana pada jurusan Manajemen Keuangan di Universitas Indonesia, Jakarta (2000). Kemudian Ia melanjutkan pendidikan Magister pada jurusan Ekonomi Moneter di Universitas Indonesia, Jakarta (2004). Selanjutnya, ia kembali menempuh Pendidikan Doktoral pada jurusan Ekonomi Moneter di Universitas Indonesia, Jakarta (2006). 

Sebelum menjabat sebagai Staf Ahli Bidang Pembangunan Daerah Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian sejak tahun 2022, ia pernah menduduki posisi sebagai Asisten Deputi Moneter dan Sektor Eksternal Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian (2020-2022); Asisten Deputi Perekonomian Daerah dan Sektor Rill Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian (2017-2020); Kepala Bidang Analisis Fiskal, Badan Kebijakan Fiskal, Kementerian Keuangan (2016-2017), serta Kepala Bidang Analisis Moneter dan Neraca Pembayaran, Badan Kebijakan Fiskal, Kementerian Keuangan (2015-2017).

LHKPN Dr. Ferry Irawan, S.E., M.S.E

Curriculum vitae Dr. Ferry Irawan, S.E., M.S.E


Deputi Bidang Koordinasi Pangan dan Agribisnis

Dida Gardera, S.T., M.Sc

Profil Deputi Bidang Koordinasi Pangan dan Agribisnis 

Dida Gardera lahir di Bandung pada tanggal 01 Oktober 1970. Ia menempuh pendidikan Sarjana pada jurusan Teknik Lingkungan di Institut Teknologi Bandung, Jawa Barat. Kemudian Ia melanjutkan pendidikan Magister pada jurusan MSc Social Policy and Planning in Developing Countries di London School of Economics & Political Science (LSE), London, The UK. Ia juga pernah mengikuti pendidikan dan pelatihan seperti Climate Reality Leadership Corps (2021), Indonesia-Australia MRV Experts Dialogue Canberra Australia (2013), Environmental Reporting (2004), hingga sejumlah pelatihan lainnya. 

Sebelum menjabat sebagai Staf Ahli Bidang Konektivitas, Pengembangan Jasa, dan Sumber Daya Alam Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian sejak tahun 2022, ia pernah menduduki posisi sebagai Asisten Deputi Agro, Farmasi, dan Pariwisata Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian (2020-2022); Asisten Deputi Bidang Pelestarian Lingkungan Hidup Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian (2017-2020); Kepala Bidang Perekonomian dan Kesejahteraan Rakyat Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (2016-2017); Kepala Bagian Pemberitaan dan Publikasi Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (2015-2016); Kepala Bidang Pengelolaan Informasi Asisten Deputi Urusan Data dan Informasi Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (2012-2015); serta Kepala Bagian Hubungan Masyarakat Biro Hukum dan Humas Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (2011-2012).

Ia mendapat penghargaan Satyalancana Karya Satya X Tahun pada tahun 2013 dan Satyalancana Karya Satya XX Tahun pada tahun 2016 karena kesetiaannya terhadap Negara serta kecakapan dalam melaksanakan tugasnya sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS).

LHKPN Dida Gardera, S.T., M.Sc

Curriculum vitae Dida Gardera, S.T., M.Sc


Deputi Bidang Koordinasi Pengembangan Usaha Badan Usaha Milik Negara, Riset, dan Inovasi

Elen Setiadi, S.H, M.S.E

Profil Plt. Deputi Koordinasi Pengembangan Usaha Badan Usaha Milik Negara, Riset, dan Inovasi

Elen Setiadi lahir di Cerenti pada tanggal 01 September 1971. Ia menempuh pendidikan Sarjana pada jurusan Hukum di Universitas Andalas Padang, Sumatera Barat (1995). Kemudian Ia menyelesaikan pendidikan Magister pada jurusan Ilmu Ekonomi di Universitas Indonesia (2006). Ia juga pernah mengikuti pendidikan dan pelatihan seperti Negotiation, Conflict Resolution, and Meeting Management (2012) dan Capacity Building in Governance Economic Policy Coordination (2013).

Sebelum menjabat sebagai Staf Ahli Bidang Regulasi, Penegakan Hukum, dan Ketahanan Ekonomi Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian sejak tahun 2020, Ia pernah menduduki posisi sebagai Staf Ahli Bidang Hubungan Ekonomi dan Politik, Hukum, dan Keamanan Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian (2016-2020); Wakil Sekretaris Komite Percepatan Pembangunan Infrastruktur (2015); Wakil Sekretaris Tim Pelaksana Dewan Nasional Kawasan Ekonomi Khusus (2015); Kepala Biro Hukum, Persidangan, dan Hubungan Masyarakat Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian (2013-2016); Kepala Bagian Hukum Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian (2007-2013); dan Kepala Bagian Pelaksanaan Persidangan Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian (2006-2007). 

Ia mendapat penghargaan Satyalancana Karya Satya X Tahun pada tahun 2008 dan Satyalancana Karya Satya XX Tahun pada tahun 2016 karena kesetiaannya terhadap Negara serta kecakapan dalam melaksanakan tugasnya sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS).

LHKPN Elen Setiadi, S.H, M.S.E

Curriculum vitae Elen Setiadi, S.H, M.S.E


Deputi Bidang Koordinasi Ekonomi Digital, Ketenagakerjaan, dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah

Dr.Ir. Mohammad Rudy Salahuddin, MEM

Profil Deputi Bidang Koordinasi Ekonomi Digital, Ketenagakerjaan, dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah

Mohammad Rudy Salahuddin lahir di Jakarta pada 11 Juli 1968. Ia menempuh pendidikan Sarjana Teknik Sipil di Universitas Indonesia (1993). Kemudian ia menyelesaikan pendidikan Master of Engineering Management (MEM) di The George Washington University, Washington DC (1995). Pendidikan Doktoral ditempuhnya di universitas yang sama dan meraih gelar Doctor of Science (DSc) (2002).

Ia juga mengikuti beberapa pelatihan jabatan, baik di dalam maupun luar negeri yaitu antara lain Achieving Leadership Excellence Course di London School of Economics and Political Science (LSE) (2015); Training Course on FDI Innovation, Change Management and the Future of IPAs di London (2014); Diklat Kepemimpinan Tk. II LAN RI di Jakarta sebagai Lulusan Terbaik ke-II (2012); Designing e-Government for the Poor di Asian Development Bank Institute, Tokyo (2005); dan Telecommunication Policy Development Course di Korea Agency for Digital Opportunity and Promotion, Seoul (2004). Selain itu, ia juga memiliki Sertifikasi Profesi Insinyur Profesional Utama (IPU). 

Sebelum menjabat sebagai Deputi Bidang Koordinasi Ekonomi Digital, Ketenagakerjaan, dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian sejak 2020, ia pernah menduduki posisi sebagai Deputi Bidang Koordinasi Ekonomi Kreatif, Kewirausahaan, dan Daya Saing Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian (2015-2020); Direktur Perencanaan Infrastruktur Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) (2014-2015); Direktur Pengembangan Promosi BKPM (2007-2010) dan (2012-2014); Direktur Perencanaan Jasa dan Kawasan BPKM (2011-2012); Direktur Pameran dan Sarana Promosi BKPM (2010-2011); Kepala Subdirektorat Pengembangan dan Pemanfaatan Energi Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) (2006-2007); dan Kepala Subdirektorat Pos dan Telematika Bappenas (2002-2006). Selain itu, Rudy juga pernah menjadi Dewan Pengawas dan Komisaris di beberapa BUMN dan perusahaan, yakni di antaranya Perum PERURI, PT PLN (Persero), PT SUCOFINDO (Persero), PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk., dan PT PNM Venture Capital, serta menjadi dosen di beberapa perguruan tinggi di Jakarta. 

Di samping mengemban amanah sebagai Deputi Bidang Koordinasi Ekonomi Digital, Ketenagakerjaan, dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, ia juga tercatat sebagai Anggota Dewan Pengupahan Nasional masa jabatan 2023-2026, Ketua Tim Pelaksana Program Kartu Prakerja, serta sebagai Komisaris PT Jasa Raharja.

Ia mendapat penghargaan Satyalancana Karya Satya X Tahun pada 2007 dan Satyalancana Karya Satya XX Tahun pada 2016 karena kesetiaannya terhadap negara serta kecakapannya dalam melaksanakan tugas sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS).

LHKPN Dr.Ir. Mohammad Rudy Salahuddin, MEM

Curriculum vitae Dr. Ir. Mohammad Rudy Salahuddin, MEM


Deputi Bidang Koordinasi Perniagaan dan Industri

Ali Murtopo Simbolon

Profil Deputi Bidang Koordinasi Perniagaan dan Industri

Ali Murtopo Simbolon lahir di Sumatera Utara pada tanggal 17 Agustus 1979. Ia menempuh pendidikan Sarjana pada jurusan Teknik Industri di Universitas Telkom dan jurusan statistika di Universitas Terbuka. Kemudian Ia menyelesaikan pendidikan Magister pada jurusan Teknik Lingkungan di Universitas Diponegoro dan jurusan Managemen di Universitas Budi Luhur. Selanjutnya, Ia juga menempuh gelar doktoral pada jurusan Ilmu Ekonomi di Universitas Trisakti dan jurusan Pendidikan di Universitas Negeri Jakarta. Mendapatkan gelar profesi insinyur dari Universitas Diponegoro, profesi Insinyur Profesional Utama dari Persatuan Insinyur Indonesia serta ASEAN Engineer dari ASEAN Federation of Engineering Organization.

Saat ini, Ia ditunjuk sebagai Deputi Bidang Koordinasi Perniagaan dan Industri Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian. Sebelumnya Ia pernah menduduki posisi sebagai Direktur Industri Elektronika dan Telematika Kementerian Perindustrian, Plt. Direktur Industri Maritim, Alat Transportasi, dan Alat Pertahanan Kementerian Perindustrian, Plt. Sekretaris Direktorat Jenderal ILMATE Kementerian Perindustrian, serta Kepala Balai Besar Teknologi Pencegahan Pencemaran Industri Kementerian Perindustrian.

Ia mendapat penghargaan Pelopor Perubahan Pembangunan Zona Integritas (ZI) Menuju Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) di Lingkungan Kementerian Perindustrian, serta memperoleh Satyalancana Karya Satya X karena kesetiaannya terhadap Negara serta kecakapan dalam melaksanakan tugasnya sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS).

LHKPN Ali Murtopo Simbolon

Curriculum vitae Ali Murtopo Simbolon


Plt. Deputi Bidang Koordinasi Pengembangan Wilayah dan Tata Ruang

Susiwijono Moegiarso, S.E., M.E.

Profil Plt. Deputi Bidang Koordinasi Pengembangan Wilayah dan Tata Ruang

Susiwijono Moegiarso lahir di Ponorogo pada tanggal 07 Juli 1969. Ia menempuh pendidikan Sarjana pada jurusan Ekonomi Manajemen di Universitas Indonesia (1997). Kemudian Ia menyelesaikan pendidikan Magister pada jurusan Ilmu Ekonomi di Universitas Trisakti Jakarta (2017). 

Sebelum menjabat sebagai Sekretaris Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian sejak tahun 2018, Ia pernah menduduki posisi sebagai Staf Ahli Bidang Organisasi, Birokrasi, dan Teknologi Informasi Kementerian Keuangan (2015); Direktur Penerimaan dan Peraturan Kepabeanan dan Cukai di Direktorat Penerimaan dan Peraturan Kepabeanan dan Cukai, Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Kementerian Keuangan (2012); dan Direktur Informasi Kepabeanan dan Cukai di Direktorat Informasi Kepabeanan dan Cukai, Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Kementerian Keuangan (2010).

LHKPN Susiwijono Moegiarso, S.E., M.E.

Curriculum vitae Susiwijono Moegiarso, S.E., M.E.


Deputi Bidang Koordinasi Kerja Sama Ekonomi Internasional

Dr. Edi Prio Pambudi, S.E., MA

Profil Deputi Bidang Koordinasi Kerja Sama Ekonomi Internasional

Edi Prio Pambudi (Edi) menjabat sebagai Deputi Bidang Koordinasi Kerja Sama Ekonomi Internasional Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian sejak 2021 dan bertugas sebagai Co-Sherpa G20 Indonesia serta sebagai Chair for High Level Task Force-Economic Integrity (HLTF-EI), forum think-tank bagi pimpinan ASEAN Economic Community (AEC) Council. Selain itu, Edi juga sebagai koordinator penanganan isu ekonomi dalam kerja sama APEC, ASEAN, Indonesia-Malaysia-Thailand Growth Triangle (IMT-GT), Brunai Darussalam-Indonesia-Malaysia-Phillippines East ASEAN-Growth Area (BIMP-EAGA), Indo-Pacific Economic Framework (IPEF), Regional Comprehensive Economic Partnership (RCEP), beberapa perjanjian kerja sama ekonomi bilateral dan co-chair Australia-Indonesia Partnership for Economic Development.

Edi pernah bekerja sebagai Staf Ahli Bidang Konektivitas, Pengembangan Jasa, dan Sumber Daya Alam, Staf Ahli Bidang Hubungan Ekonomi dan Kemaritiman, Asisten Deputi Moneter dan Neraca Pembayaran, Kepala Bidang Moneter, dan Kepala Bidang Analisa Kebijakan Moneter pada Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian. Sebelumnya, Edi juga pernah bertugas di Direktorat Jenderal Pajak Kementerian Keuangan hingga 2009.

Edi pernah mengajar di Universitas Indonesia, Sekolah Tinggi Akuntansi Negara dan menjadi salah satu anggota tim pakar pada Dewan Ketahanan Nasional. Edi memperoleh gelar Doktor Ekonomi dari Universitas Indonesia, Master of Arts in Economics dari University of Colorado, dan Sarjana Ekonomi dari Universitas Jember Indonesia. Penghargaan yang pernah diperoleh yakni Satyalancana Karya Satya X (2008) dan XX (2016) dari Presiden RI, medali kerja sama, dan penghargaan dari negara lain.

LHKPN Dr. Edi Prio Pambudi, S.E., MA

Curriculum vitae Dr. Edi Prio Pambudi, S.E., MA


Staf Ahli Bidang Transformasi Digital, Kreativitas, dan Sumber Daya Manusia

Dr. Rizal Edwin, Ak., M.Sc

Profil Staf Ahli Bidang Transformasi Digital, Kreativitas, dan Sumber Daya Manusia

Rizal Edwin lahir di Jakarta pada tanggal 20 Februari 1965. Ia menempuh pendidikan Diploma pada jurusan Akuntasi di Politeknik Keuangan Negara STAN, Jakarta. Kemudian Ia melanjutkan pendidikan Magister pada jurusan Kebijakan Ekonomi di University of Illinois, Urbana-Champaign, USA. Selanjutnya, ia kembali menempuh Pendidikan Doktoral pada jurusan Manajemen Keuangan di Universitas Indonesia, Jakarta. Ia juga pernah mengikuti pendidikan dan pelatihan seperti Public Policy Development Program (2017), Diklat PIM Tingkat II (2016), Diklat ADUM (1998), Orientasi Penyidikan/Investigasi bagi Pejabat Pemeriksa (1998), serta Diklat Manajemen Audit (1986). 

Sebelum menjabat sebagai Staf Ahli Bidang Transformasi Digital, Kreativitas, dan Sumber Daya Manusia Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian sejak tahun 2022, ia pernah menduduki posisi sebagai Asisten Deputi Pengembangan Ekonomi Digital Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian (2020-2022); Asisten Deputi Kerja Sama Ekonomi Multilateral dan Pembiayaan Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian (2014-2020); Kepala Bidang Kerja Sama Pembiayaan Deputi VII Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian (2013-2014); Kepala Bidang Kerja Sama Ekonomi dan Pembiayaan Multilateral Deputi VII Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian (2010-2013); Kepala Bidang Pembiayaan Luar Negeri Deputi V Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian (2005-2007); Kasubbid Penyiapan Bahan Kebijakan Perkembangan Dana Luar Negeri Deputi V Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian (2003-2005), serta Kasi Pendapatan Daerah Kabupaten/Kota IIIB Ditjen PKPD Kementerian Keuangan (2001-2003).

Ia mendapat penghargaan Satyalancana Karya Satya X Tahun pada tahun 2001, Satyalancana Karya Satya XX Tahun pada tahun 2012, dan Satyalancana Karya Satya XXX Tahun pada tahun 2016 karena kesetiaannya terhadap Negara serta kecakapan dalam melaksanakan tugasnya sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS).

LHKPN Dr. Rizal Edwin, Ak., M.Sc

Curriculum vitae Dr. Rizal Edwin, Ak., M.Sc


Inspektur Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian

Mirza Sofyanhadi Mashudi, S.E., M.Si., QIA

Profil Inspektur Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian

Mirza Sofyanhadi Mashudi lahir di Situbondo pada tanggal 18 Januari 1970. Ia menempuh pendidikan Sarjana pada jurusan Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan di Universitas Jember (1994). Kemudian Ia menyelesaikan pendidikan Magister di Departemen Ilmu Administrasi, Kekhususan Administrasi dan Kebijakan Bisnis, Universitas Indonesia (2006). 

Ia pun aktif mengikuti berbagai pelatihan, antara lain: Temasec Foundation International - Public Policy Development Program for Coordinating Ministry for Economic Affair (2017); Seminar Revolusi Mental: Creating Shared Value in Public Sector to Innovation and Sustainability (2016); Qualified Internal Auditor dan Sertifikat Auditor Internal Tingkat Lanjutan (2015); Workshop tentang Meningkatkan Profesionalisme Auditor Intern Pemerintah (2014); Assesment Center Method and Ethical Guidelines Workshop (2013); Becoming a Strategy and Performance Focused Organization with Balanced Scorecard Developig Deputy Level Balanced Scorecard (2008); Sertifikasi Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah dengan predikat Lulus/L2 (2007); dan Indonesia-Australia Specialized Training Program in "Good Governance in Public Sector Management" (2003). 

Sebelum menjabat sebagai Inspektur Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian sejak tahun 2014, Ia pernah menduduki posisi sebagai Kepala Bagian Organisasi dan Tata Laksana Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian (2010-2014) dan Kepala Bagian Tata Usaha Pimpinan Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian (2008-2010). 

Ia mendapat penghargaan Satyalancana X Tahun (2008) dan Satyalancana XX Tahun (2016) karena kesetiannya terhadap Negara serta kecakapan dalam melaksanakan tugasnya sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS).

 

LHKPN Mirza Sofyanhadi Mashudi, S.E., M.Si., QIA

Curriculum vitae Mirza Sofyanhadi Mashudi, S.E., M.Si., QIA

Bagikan di | Cetak | Unduh